Senin, 15 April 2013

Sate : Makanan Bakar Khas Indonesia

Sate atau Satai adalah makanan yang terbuat dari potongan daging (biasanya daging Kambing atau daging ayam) yang dipotong kecil-kecil  dan ditusuk dengan tusukan yang biasanya terbuat dari Lidi atau tulan daun kelapa, biasanya di bakar dengan menggunakn arang bakar kayu. Sate kemudian disajikan dengan barbagai macam varian bumbu yang bergantung pada variasi sate. Sate diketahui sebagai makanan yang berasal dari jawa dan dapat di temukan dimana saja diNusantara, sate juga telah diangat sebagai masakan Nasional Indonesia.

Selain Populer di Indonesia sate juga telah di kenal di negara-negara Asia Tenggara lainya seperti : Thailand, Malaysia, Singapura dan Flipina.ternyata sate juga populer di Belanda karena Indonesia dahulu merupakan kolininya. Sate adalah hidanagan yang sangat populer di Indonesia, dengan berbagai seni memasak yang telah menghasilkan berbagai jenis sate. Di indonesia sate bisa di dapatkan dengan mudah dari pedagang sate keliling hingga sate yang terdpat di restoran kelas atas. Sebagai negara asal mula sate Indonesia biasanay memiliki beberpa varian Sate.

Sate yang terkenal di Indonesia biasanya Sate Ayam dan Sate kambing yang banyak terdapat di berbagai tempat. Sate yang menggunakan daging ayam dan daging kambing ini biasanay di dominasi jual oleh orang-orang madura. Ada juga Sate Padang yang telah menjadi makanan tradisi bagi masyarakat minag sendiri dan biasanya sate padang ini menggunakan Daging Sapi. Adapun sate lebih nikmat apabila disantap dengan lontong atau nasi panas.

Resep Sate Ayam  


Bahan
  • 600 gram daging ayam, potong dadu 2 cm
  • 150 gram lemak ayam, potong dadu 2 cm
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan minyak sayur
  • 4 sendok makan minyak kacang
  • 50 gram minyak ayam, panaskan hingga berminyak
  • 50 ml air
  • 20-25 bahan tusuk yang telah direndam
Bumbu Halus
  • 5 buah cabe merah yang telah di rebus
  • 10 buah cabe rawit
  • 100 gram kacang tanah goreng
  • 2 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 1 sendok makan gula
  • garam secukupnya
Cara Membuat
  1. Tusuk 3 potong ayam dan 1 potong lemak ayam per tusuk sate
  2. Tumis bumbu halus dengan minyak
  3. Tuang air dan masak hingga kental, lalu angkat
  4. Aduk bumbu dengan minyak lemak ayam, minyak kacang dan kecap
  5. Bagi bumbu jadi 2 bagian, satu untuk bakaran dan satu untuk sate bila sudah jadi


Kamis, 11 April 2013

Rendang : Cita Rasa Indonesia dengan Rasa Internasional

Makanan yang bernama Randang (bahasa Minang), adalah salah satu makanan tradisional Sumatra Barat. Makanan berbahan dasar daging dan santan kelapa dengan kandungan bumbu rempah-rempah yang sanagt menggugah selera. Makanan dengan cita rasa pedas seperti makan khas Sumatra Barat yang lain ini, sangat digemari oleh semua lapisan masyarakat dan bisa di dapatkan dimana saja terutama direstoran Padang. Pada tahun 2011, Rendang di nobatkan sebagai makanan paling lezat didunia dalam daftar World 50 Most Delicious Foods yang diadakan oleh CNN Internasional.

Bagi masyarakat Minang, rendang sudah ada sejak dahulu dan telah menjadi makanan tradisi yang dihidangkan dalam berbagai acara adat atau hidangan harian. Sebagai masakan tradisi rendang diduga sudah ada sejak acara tradisi pertama. Rendang kini telah terkenal dan tersebar luas jauh melampaui wilayah aslinya berkat budaya Merantau suku minangkabau. Orang minang yang pergi merantau selai bekerja sebagai pegawai atau pedagang, banyak diantara mereka yang berwirausaha dengan membuka Restoran Makan Padang. Rumah makan inilah yang memperkenalkan rendang dan masakan minagkabau yang lainya ke seantero Nusantara bahkan Dunia.

Resep Memasak Rendang :


Bahan :
  • 1kg daging sapi, potong persegi menjadi 20 potongan
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai
  • 2 liter santan kelapa kental dan 1 butir kelapa tua yang besar
Bumbu yang dihaluskan :
  • 2 siung bawang putih
  • 4 buah bawang merah
  • 25 gram jahe
  • 15 gram kunyit
  • 75 gram lengkuas muda
  • 1 sdm cabai giling atau bisa di sesuaikan dengan selera
  • 1 sdt merica
  • 1 buah biji pala
  • 4 buah kemiri
  • 1 sdm gula pasir
  • Garam secukupnya
Cara membuatnya :
  • Rendam daging dengan bumbu yang sudah dihaluskan paling sedikit 1 jam
  • Masak santan diatas wajan dengan api sedang, aduk sekali-kali hingga minyak dari santan mengambang diatas permukaan (paling sedikit 20menit) dan sisihkan.
  • Kedalam wajan besar, masukan daging bersama bumbu-bumbu dan santan sebanyak 300cc (hingga daging terendam)
  • Masukan daun salam dan daun serai, masak dengan api sedang sambil diaduk-aduk sampai separuh dari santan menguap.
  • Tuangkan lagi 100cc santan dan aduk-aduk hingga semua air pada santan menguap.
  • Terus mengaduk dan menambahkan sisa santan kelapa, sekitar 100cc untuk sekali tuang.
  • Masak sampai daging menjadi empuk (paling sedikit 1,5 jam) dan sampai semua air pada santan menguap dan bumbu rendang jadi.
Selamat mencoba dan menikmati makanan Nusantara yang banyak akan pilihan, dan bisa di sesuaikan dengan cita rasa anda.